Salut! Produk Makanan dan Minuman Buatan Anak Bangsa Yang Dikenal Dunia – Kebutuhan akan makanan merupakan kebutuhan yang paling mendasar. Mungkin seseorang dapat bertahan hidup tanpa handphone, televisi, dan motor. Tapi, untuk dapat hidup tanpa makanan? Rasanya sulit. Di era modern seperti sekarang, untuk mendapatkan makanan bukan hal yang sulit. Jika seseorang tak mempunyai cukup waktu untuk membuat makanan, dia dapat membeli makanan siap saji atau makanan instan. Oleh karena itu, orang berlomba lomba untuk membuat makanan yang dapat dijual sebagai peluang usaha. Baik itu makanan produksi rumahan atau industri besar.
Perusahaan yang memproduksi makanan bukan hanya dari luar negeri. Indonesia pun punya industri makanan yang beberapa produknya dikenal dunia. Produk makanan yang dibuat anak bangsa dibuat dengan bahan baku yang berasal dari Indonesia. Selain itu produk ini juga membantu mengurangi pengangguran di indonesia dengan cara menciptakan lapangan pekerjaan. Berikut beberapa produk makanan buatan anak bangsa yang dikenal dunia.
1. Cokelat
Siapa orang di dunia ini yang tak mengenal makanan yang rasanya manis ini? Pasti semua orang tahu akan cokelat. Cokelat biasanya identik dengan kasih sayang. Karena biasanya coklat diberikan untuk orang spesial. Jenis cokelat sangat beragam yang biasanya diberi taburan cokelat. Ada susu cokelat, cokelat putih, cokelat green tea, dan masih banyak jenis coklat lainnya. Dan ternyata produk cokelat buatan anak bangsa sudah dikenal dunia. Hal ini juga membuktikan bahwa tanaman coklat indonesia berkualitas.
2. Obat Herbal
Indonesia memang dikenal dengan rempah rempah yang khasiatnya tidak bisa diragukan. Jahe, cengkeh, kencur, dan kayu manis adalah bagian kecil dari rempah indonesia yang bermanfaat untuk tubuh. Dengan peluang yang ada, produsen indonesia mengeluarkan terobosan obat herbal yang bermanfaat untuk kesehatan. Karena bahan alami dan keunikannya, membuat produk obat herbal ini dengan cepat dikenal dunia.
3. Mie Instan
Mie adalah salah satu sumber karbohidrat. Kemudian ditangan anak bangsa produk mie diolah dengan berbagai bumbu untuk menambah cita rasa. Kemudahan dalam pembuatannya juga menjadi daya tarik tersendiri. Dengan mudahnya mie instan buatan anak bangsa berkembang dan memasuki berbagai negara. Hingga saat ini, hampir seluruh negara di dunia terdapat mie instan buatan anak bangsa.

4. Kopi Instan
Kopi biasanya dinikmati bersama dengan makanan ringan atau diminum untuk menemani ngobrol. Dengan memanfaatkan hasil kopi indonesia yang kualitasnya baik dan ingin membuka lapangan pekerjaan, anak bangsa menciptakan kopi yang dapat diseduh tanpa meninggalkan ampas. Kopi instan buatan anak bangsa tersebut kini telah merambah ke dunia internasional.
5. Minuman Siap Seduh
Hasil buah Indonesia yang memang sudah terkenal baik dimanfaatkan oleh anak bangsa untuk membuat minuman siap seduh. Buah yang telah dipanen diolah hingga menjadi minuman siap seduh. Dengan kualitas produk yang baik, serta kemampuan pemasaran yang mumpuni produk anak bangsa ini cepat berkembang ke seluruh dunia.
6. Pasta
Siapa sangka makanan yang berasal dari Italia ini diolah menjadi sebuah produk makanan oleh anak bangsa. Pasta yang dibuat oleh anak bangsa ini dibuat berbagai variasi rasa untuk menarik konsumen.
Ternyata banyak produk makanan dan minuman buatan anak bangsa yang mendunia. Semoga artikel ini dapat memacu kamu untuk menciptakan produk baru yang nantinya semoga dapat dikenal di seluruh dunia.